...SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI, MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN...
...TETAP WASPADA TINGKATKAN KEAMANAN LINGKUNGAN SELAMA LIBUR LEBARAN...

27.10.07

We Cool Nun Jauh...

Oms dan Tantes..

beberapa waktu lalu setelah lebaran terpaksa harus jalan ke luar kota, cukup jauh yaitu di NAD. daerah yang beberapa waktu lalu orang-orang akan enggan ke sana jika tidak terpaksa. menarik kunjungan ini karena dalam waktu 4 hari 2000 km lebih terjelajahi dari banda aceh, ke aceh tengah, ke aceh tenggara. pokoknya daerah bekas konflik dijelajahi semua. cukup dengan konfliknya. kita cerita masalah we cool.

Kopi Aceh. kopi aceh terkenal karena biasanya arabica, dia teksturnya lembut, tidak terlalu kuat namun nikmat. biasaya orang mencampur arabica dan robusta untuk mendapatkan minuman kopi enak dengan penampilan kopi kuat. penampilan didapat dari robustanya. tidak benar jika dibilang dicampur ganja jadi enak, karena biasa saja sudah enak. biasa disebut kopi saring, pusatnya produksi kopi di takengon, aceh tengah, orang di sana biasa sebut kopi gayo. seduh secara tubruk duuh enak sekali, kalau mau campur susu kental manis (jangan ganti T-nya ya??) tambah top markotop. secara harga murah, kopi gayo 250 gr sudah sertifikat eco, ekspor quality gak sampai 20 ribeng

Mie Aceh. enaknya sih sebenarnya yang mie kepiting. dari segi penamaanya sebenarnya lebih baik kepiting mie karena biasanya kepitingnya yang mendominasi. jadi kepiting hidup dimatikan dulu, direbus dalam bumbu/kuah mie baru mienya masuk. ditanggung termehek-mehek di sini walau kemungkinan tiap restoran beda bumbu dikit...porsi terbesar kemarin waktu saya makan di bireun. ini relatif tergantung tempat tapi umumnya sekitar 15 ribeng


FYI. orang aceh ini suka nongkrong di kedai kopi. biasa ditemani roti selai atau semacamnya. STMJ juga ada bahkan teh telor yang kondang di sumbar juga ada...yang ini bener-bener membuat fit badan. mana mampu jalan 2000 km lebih kalau gak minum teh telor?? teh telor cukup 4 ribeng badan fit..

kalau ke banda, coba mampir di rumah makan Hasan di dekan kampus Unsyiah. waaauu di situ udangnya segede tangan (gak perlu lobster lah....inget kolesterol). wah kalau yang ini ada yang baayarin jadi gak tahu harganya berapa (emang lobster?? jadi inget waktu di lap badminton ha ha ha)
cheers KN5/4

1 comment:

Nurul : Uwein said...

Kopi Gayo.. Memang Nikmat...
Ayo.. Satu RT Main kesana Tanah Gayo dan nikmati kopinya :)

salam

www.kopigayo.blogspot.com