...SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI, MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN...
...TETAP WASPADA TINGKATKAN KEAMANAN LINGKUNGAN SELAMA LIBUR LEBARAN...

10.4.08

Orang Orang Dulu Lebih Jenius?

Om dan Tante sekalian...
baru-baru ini saya sempet ada waktu nengok Angkor Wat http://en.wikipedia.org/wiki/Angkor_Wat) ...

penasaran nih..kenapa bisa terkenal? karena kalau saya liat sih bangunannya sendiri tidak semegah Borobudur bahkan umurnya lebih muda dari Borobudur. ukiran relief juga biasa aja, menurut saya lhoo, bagusan Borobudur atau Prambanan. level detilnya beda. saya coba telusuri dan akhirnya ketemu bahwa ada pengaruh budaya Nusantara, khususnya Jawa pada arsitektur Angkor Wat...makanya mungkin tidak sebagus di Jawa..(istilahnya filial kemungkinan tidak sebagus induknya toh?)

yang mencengangkan sih sebenarnya adalah bahwa bangunan-bangunan itu (baik di Angkor Wat maupun di candi-candi di Indonesia) tidak asal bikin. ada aspek spiritualisme di dalamnya (aspek kosmis dari bangunan-bangunan tersebut). beberapa hal hal yang diamati di alam ini tertuang di dalam bangunan tersebut (misal arah, lokasi (posisi lintang...bayangkan..waktu itu belum ada GPS boo, tapi lokasi Borobudur tercermin dari dimensi candi tersebut...gile gak?))

anywei...hal ini membawa saya untuk mencari lebih dalam mengenai arsitektur islam, khususnya aspek kosmisnya. simbol-simbol kekuasaan Allah, simbol-simbol penyerahan diri dan sebagainya. saat ini belum ketemu sih, tapi hal ini membawa pula kepada pendapat bahwa kemungkinan besar Feng Shui atau Hong Shui itu juga merupakan bentuk scientific (empiris jelas) dari peleburan diri manusia ke alam semesta...dan saya kira hal ini kalau dipahami secara benar (scientific) tidak menjadi perkara yang menjebak ke kemusrikan...(what's your opinion?)
memang bersahabat dengan alam itu merupakan jalan terbaik.

Jadi...orang-orang jaman dulu lebih pinter ya tampaknya? atau lebih arif? hmmm..

OK...demikian dulu catatan kali ini...enjoy beberapa foto dari Angkor Wat....

KN....5/4







No comments: